Jumat, 07 Januari 2011

Eksperimen Otak Paling Kejam dalam Sejarah

Sistem saraf berpusat di otak, sehingga banyak hal bisa diubah dengan memberikan perlakuan tertentu di bagian tersebut. Namun sejarah mencatat, percobaan-percobaan yang dilakukan untuk mempengaruhi otak sering melampaui batas perikemanusiaan.

Dikutip dari Telegraph, Jumat (7/1/2011), berikut ini 5 dari berbagai eksperimen kejam yang pernah dilakukan baik pada manusia maupun binatang.

1. Eksperimen ibu asuh
Di era 1960-an, ilmuwan Amerika Serikat, Harry Harlow melakukan penelitian kontroversial yang tak terlupakan karena dinilai tidak etis. Ia memisahkan anak kera dari induknya lalu mengurungnya ke kandang dengan 2 induk palsu, masing-masing terbuat dari besi dan kain.

Anak kera itu menyusu pada induk palsu dari besi yang memang dipasangi botol susu, namun segera beralih ke induk palsu dari kain setiap kali ditakut-takuti. Dalam perkembangannya, anak kera itu tumbuh dengan berbagai gangguan emosi dan kejiwaan.

2. Pengambilan otak pasien gangguan memori
Henry Gustav Molaison, pasien gangguan memori otak permanen asal Amerika Serikat telah dijadikan bahan penelitian sejak tahun 1950-an. Salah satu eksperimen yang pernah dilakukan adalah mengambil bagian otaknya yang disebut hippocampus untuk keperlian sebuah penelitian.

Ketika pasien itu meninggal tahun 2008, sisa otak yang masih ada diambil dan disayat menjadi 2.401 penampang histologis dan saat ini dipamerkan di University of California, San Diego.

3. Cuci otak tawanan perang
Militer China dikabarkan pernah mencuci otak tentara Amerika yang menjadi tawanan dalam Perang Korea sehingga membelot dari kesatuannya. Prosesnya cukup panjang, mulai dari diasingkan dan disiksa lalu tiba-tiba diberi kenyamanan hingga akhirnya berbalik menyatakan diri sebagai anti-Amerika.

Efek yang sama ditiru oleh pihak Amerika dengan metode yang lebih brutal, yakni menggunakan obat-obatan yang menyebabkan tawanan mengalami koma. Metode lain yang digunakan adalah kejutan listrik dan obat penenang Lysergic Acid Diethylamide (LSD) yang menyebabkan efek samping halusinasi.

4. Terapi kejut listrik
Stanley Milgram, psikolog Amerika Serikat melakukan eksperimen dengan listrik di era 1960-an. Relawan yang terlibat dapat mempelajari sesuatu dengan lebih cepat, sebab setiap kali gagal selalu diberi kejutan listrik dengan tegangan mencapai 450 volt.

Eksperimen itu dinilai sangan tidak etis karena menyebabkan stres berat pada para partisipan yang terlibat. Terlebih belakangan terungkap, para partisipan yang terlibat adalah orang-orang yang dibayar untuk berpura-pura terpengaruh oleh terapi kejut listrik tersebut.

5. Mengubah orientasi seks dengan implan listrik
Tahun 1950-an, Robert Health dari Amerika Serikat mengembangkan implan elektroda yang ditanam di otak untuk mengubah orientasi seks seseorang. Pada masa itu, homoseksualitas merupakan hal yang tabu dan dianggap penyakit sehingga harus disembuhkan.

Salah satu 'korbannya' adalah seorang pria gay berusia 24 tahun, yang kemudian menjadi straight atau menyukai lawan jenis setelah menggunakan implan tersebut. Bahkan untuk membuktikan keberhasilannya, Heath menyewa seorang pelacur wanita untuk memuaskan sang mantan gay.

(up/ir/DetikHealth)

Seekor Ular Piton Terseret Banjir Lahar

Petugas Kepolisian Sektor Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, mengamankan seekor ular piton reticulatus yang ditemukan terimpit bebatuan lahar dingin di Kali Opak, Desa Argomulyo, Cangkringan, Jumat (7/1/2011).

Ular sepanjang 2,5 meter dengan berat 10 kg dan diameter sekitar 10 cm itu ditemukan dalam kondisi hidup tetapi lemas. Ular tersebut diduga berasal dari hulu Kali Opak dan terseret banjir lahar dingin besar pada Senin (3/1/2011).

"Ular itu ditemukan petugas alat berat saat sedang mengeruk material vulkanik di Kali Opak," kata Kepala Polsek Cangkringan Ajun Komisaris Sudalidjo.

Saat ditemukan, ular itu terimpit bebatuan dan terdapat luka di kepala. "Untuk selanjutnya, ular ini akan dirawat oleh seorang warga sebelum dilepaskan lagi," kata Sudalidjo.

Lebih jauh, Sudalidjo menduga, ular ini merupakan salah satu ular yang dilepas pemerintah beberapa tahun lalu untuk program pemberantasan hama tikus pertanian.

Penulis: Mohamad Final Daeng | Editor: I Made Asdhiana | Kompas

Berapa Dollar Ya? Yahoo Membeli Si Koprol?

Apa Anda yang tahu akan situs Yahoo Koprol saat ini. Nggak ada terlintas sedikit pun? Berapa sich sebenarnya uang yang sudah Yahoo keluarkan untuk membeli dan mengakuisisi terhadap Koprol, salah satu layanan lokal startup, tahun lalu, mengejutkan dan menjadi titik balik buat industri digital di Indonesia. Banyak yang bertanya-tanya, berapa sih Yahoo! harus merogoh kocek untuk mengambil alih Koprol?

Hal tersebut pun masih ditanyakan kepadfa salah satu pendiri Koprol, Satya Witoelar saat hadir sebagai pembicara dalam #StartupLokal Meetup v.9, Kamis (6/1/2011) di fX Entertainment Center. Satya masih enggan membeberkan nilai akuisisi tersebut. Namun, ia membuka peluang buat semua peserta untuk menebaknya.

Tebak-tebakan nilai akuisisi itu sebenarnya tak disengaja. Hal itu bermula saat Aria Rajasa, CEO Gantibaju.com yang menjadi moderator menanyakan, "Ngomong-ngomong nih, sebenarnya berapa sih Koprol dibeli Yahoo!?" Sontak semua peserta pun mulai menanti jawaban Satya Witoelar, pendiri Koprol yang sayangnya tak kunjung menjawab.

Akhirnya Satya pun hanya berujar, "Ya udah deh, coba tebak aja berapa?" Aria pun mempersilahkan pada peserta untuk menebak. Tak sampai semenit berlalu, peserta pun riuh mendiskusikan nilainya. Hingga akhirnya salah seorang peserta menyeletuk, "600 ribu dollar."

Mendengar nominal tersebut, Aria pun bertanya pada Satya untuk mengkonfirmasi. Satya tak menjawab apapun. Tapi raut mukanya terlihat cemberut. Melihatnya, Arya berujar, "Oke, ini Satya cemberut berarti sepertinya terlalu murah nih."

Peserta pun menyambutnya dengan tawa. Tebakan kedua pun muncul. "Satu juta dollar," kata salah seorang pengunjung. Mendengar tebakan itu, Satya tak menunjukkan ekspresi apapun, hanya diam.

Mungkinkah nilai akuisisi Koprol oleh Yahoo sebesar 1 juta dolar? Satya masih tak bersedia mengkonfirmasinya. Jika diam berarti setuju, nominal tersebut bisa jadi benar. Tapi, Aria tak mengejar lagi. Ia menutup tebakan bahwa nilai akuisisi Koprol mungkin antara 600.000 dollar AS hingga 1 juta dollar AS.

Koprol diakuisisi oleh Yahoo sejak Mei 2010 lalu. Situs tersebut merupakan social media berbasis lokasi yang mulai dikelola sejak tahun 2008. Belakangan, komunitas yang terbentuk lewat situs tersebut tak sekedar berkomunikasi online, tapi juga ada kopi darat atau pertemuan tatap muka langsung dan melakukan beberapa kegiatan sosial.

Dalam pertemuan #StartupLokal Mettup v.9 kemarin, Satya memaparkan perjalanan pengelolaan situsnya sejak pertama kali didirikan. Ia juga mengungkapkan beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum bisnis diakuisisi oleh perusahaan lain yang lebih besar.

Penulis: Yunanto Wiji Utomo | Editor: Tri Wahono | Kompas

6 Cara Agar Bebas Hutang

Bisakah kita hidup tanpa hutang? Jawabnya, tentu saja. Tapi semua tentu ada strateginya. Punya hutang memang nggak terlalu salah, bahkan terkadang hutang bisa membuat kita jadi lebih bersemangat dalam mencari uang untuk segera melunasinya. Tapi bagaimana ceritanya jika saja kita punya hutang yang terlalu banyak? Bukannya membuat kita semakin semangat dalam mencari uang. Tapi bisa jadi membuat kita merasa putus asa dalam melunasinya. Apa lagi jika ladang usaha yang kita andalkan sedang macet.

Pertanyaan berikutnya, mungkinkan hidup tanpa kartu kredit? Mengapa tidak, toh banyak pribadi yang dulu tetap bisa bertahan hidup sebelum kartu kredit ditemukan di abad ke-20.

Menurut para ahli, hidup bebas dari hutang bukan cuma soal manajemen keuangan pribadi, tapi soal mengubah perilaku. Berikut diantaranya.

1. Merefleksi diri:

mengapa kita sampai berutang. Begitu utang menumpuk biasanya orang akan terhanyut dalam kesedihan dan kebingungan bagaimana melunasinya. Padahal ada satu hal yang lebih penting dilakukan. Memikirkan mengapa utang itu bisa muncul. Begitu Anda menemukannya ini adalah langkah awal untuk tak mengulangi kesalahan yang sama. Lalu tanyalah pada diri sendiri, sanggupkah kita hidup tanpa kartu kredit? Jika jawabnya, bisa. Nah selamat, Anda siap untuk langkah hidup bebas utang selanjutnya.

2. Selamatkan diri Anda dari musuh terbesar : diri Anda sendiri.

Menghancurkan semua kartu kredit dari dompet Anda tak berarti melenyapkan utang. Toh, Anda tetp harus membayarnya. Lebih penting memikirkan bagaimana Anda akan membayarnya dan mulailah mentotal semua utang Anda.

3. Mulailah berhitung.

Hitung semua pendapatan rutin dari berbagai sumber yang bisa Anda dapatkan setiap bulan. Kurangi dengan berbagai kebutuhan rutin yang mau tak mau harus Anda bayarkan. Seperti misalnya untuk makanan, kebutuhan rumah tangga, cicilan rumah/ kendaraan, asuransi, bahan bakar untuk kendaraan dan biaya kesehatan.

4. Tegakkan disiplin

Coret semua kebutuhan yang sifatnya tidak primer, makan di restoran, nonton di bioskop, jalan-jalan ke mall atau ke luar kota, beli sepatu dan tas bermerek yang mewah dan sebagainya. Hitung setiap rupiah, jangan lupa sisihkan uang untuk berderma sesuai kepercayaan Anda. Sekali lagi jangan mengasihani diri sendiri dengan membiarkan berbagai kebutuhan bukan primer tetap menyedot uang Anda. Lebih baik gunakan uang itu untuk menyelesaikan utang Anda.

5. Bayar utang

Buat target waktu kapan Anda akan menyelesaikan semua hutang. Bayar semua utang dari sisa pendapatan dikurangi kebutuhan pokok yang tak bisa dihindari. Mulailah berkonsentrasi untuk membabat utang terkecil. Begitu cicilan dari utangterkecil selesai, Anda bisa menggunakan uang yang tadinya secara rutinuntuk membayar utang terkecil untuk mulai mempercepat proses pengurangan utang yang lebih besar. Asal Anda bisa disiplin dengan pola ini, banyak yang telah bisa bebas hutang hanya dalam waktu 12-18 bulan saja!

6. Buat dana darurat

Selesai melunasi semua utang bukan berarti waktunya berleha-leha. Pastikan kebutuhan tidak tiba-tiba membengkak begitu utang selesai. Gunakan uang yang tadinya rutin diposkan untuk membayar utang untuk tabungan dan dana darurat. Ini akan bermanfaat pada saat terjadi kejadian darurat seperti kecelakaan, kebakaran, sakit berat dan sebagainya. Sehingga saat kejadian itu terjadi Anda tak perlu lagi berpaling pada kartu kredit.


Ref: I EHOW / UTAMI / TempoInteraktif

8 Hal Pertama Cewek Yang Menjadi Perhatian Para Cowok

Ternyata sebagai seorang cewek nggak harus melulu memperlihatkan keseksiannya untuk menarik perhatian para cowok. Seorang wanita yang memiliki iner beauty yang baik. Bisa mudah memperoleh perhatian yang banyak dari cowok. Ini juga terbukti dari pengalaman pribadi sang penulis kata pembuka ini. Karena percaya atau tidak, aku naksir dengan cewek yang jadian denganku hanya karena pada awalnya dia tersenyum dengan sangat manis terhadapku. Memang pada awalnya dia nggak ada niat untuk membuatku menyukainya. Tapi toch, aku sudah klepek - klepek dibuatnya.

Boleh percaya atau tidak cinta pada pandangan pertama. Namun kenyataannya "Memang ada hal-hal tertentu tertentu pada diri wanita yang langsung jadi pehatian para pria saat mereka bertemu," Jackie Black, PhD, penulis buku Meeting Your Match. Apa saja poin penting itu?

1. Seberapa lebat rambut wanita

Ini adalah soal evolusi. Sejak zaman manusia gua, para pria biasa menilai kesuburan dan kesehatan wanita dari seberapa tebal rambut kaum hawa.

2. Seberapa tulus senyum wanita.

Saat wanita tersenyum ujung mata mereka akan berkerut. Tapi tidak jika wanita hanya meringis. Kaum pria umumnya sangat peka dalam menilai senyum wanita, apakah itu senyum senang, santai atau sopan santun.

3. Seberapa banyak teman akrab atau gerombolan di sekeliling wanita.

Wanita senang bergerombol kemana-mana. Tapi semakin banyak anggota gerombolan semakin sulit pria untuk mendekati wanita. Lalu berapa banyak yang ideal bagi wanita ? Tiga. Dengan demikian saat pria mendekat, Anda berdua bisa kabur berdua tanpa terlalu banyak perhatian.

4. Seberapa tinggi nada suara wanita

Penelitian membuktikan pria lebih mudah terpukau oleh suara wanita yang bernada tinggi. Yah, lagi-lagi ini urusan evolusi. Nada yang tinggi pada wanita menggambarkan kemudaan dan kesehatan reproduksi.

5. Rasio pinggang dan pinggul wanita

Sekali lagi, ini urusan evolusi. Sadar tak sadar pria cenderung mencari wanita yang cocok menjadi ibu. Jika pinggang lebih kecil dari pinggul, itu menandakan kesuburan yang patut dipertimbangkan.

6. Kulit yang cerah

Kulit yang cerah berseri-seri adalah tanda mental yang sehat. Karena stres dan kecemasan seringkali menimbulkan kulit yang kusam. Jadi tak heran kan mengapa salah satu perlengkapan kosmetik wanita adalah pemulas pipi.

7. Apa yang palsu tentang wanita

Ini bukan soal kepribadian yang palsu. Tapi soal penampilan artifisial, bulu mata palsu, hair extensions, dan sebagainya. Buat pria, semua ini tak selalu soal apakah wanita jadi tambah cantik atau tidak. Tapi ini berarti satu hal: biaya yang lebih tinggi.

8. Mata wanita

Mata adalah jendela jiwa, yup, betul sekali. Orang biasa lebih fokus pada bagian mata orang lain dibanding bagian tubuh lain. Jadi percayalah, make up di bagian mata yang luar biasa dramatis malah membuat pria sulit menilai pribadi wanita .

Ref: I cosmopolitan.com / UTAMI / TempoInteraktif

Kamis, 06 Januari 2011

8 Cara Ringan Menyembuhkan Sakit Kepala

8 Cara Ringan Menyembuhkan Sakit Kepala. Semua orang pasti pernah merasakan sakit kepala. (Bayi pernah nggak ya?) Tapi apa semua orang bisa menyingkirkan sakit kepala? Bisa dong, pakai obat. :D Oke Anda menang. :D Tapi agar nggak selalu tergantung dengan obat sakit kepala. Mungkin ada beberapa cara berikut yang bisa Anda pakai. Lumayan hemat jika memang tidak terdesak. Seribu cukup buat beli permen agar nggak merokok. :D

SAKIT kepala atau migren memang tidak mematikan, tapi mengurangi kualitas hidup seseorang. Sebab, tidak ada orang yang nyaman beraktivitas saat rasa sakitnya menyerang.

Coba Anda gunakan satu dari delapan cara untuk menyingkirkan sakit kepala. Berikut, seperti dilansir dari Allwomenstalk.

Minum air

Sakit kepala biasanya disebabkan oleh dehidrasi. Kemungkinan besar sel-sel tubuh Anda membutuhkan lebih banyak air untuk mengeluarkan racun dari tubuh. Minumlah beberapa gelas air agar sakit kepala tidak berlangsung lama, bukan minum ibuprofen atau aspirin.

Meregangkan otot bahu dan leher

Beberapa sakit kepala disebabkan oleh ketegangan. Otot-otot leher dan bahu menegang saat Anda stres. Otot-otot ini biasanya menyebabkan sakit kepala ringan, tetapi diketahui juga menyebabkan sakit kepala intens.

Sebagai bentuk rileksasi dari ketegangan, cobalah miringkan kepala hingga Anda bisa merasakan otot-otot di dasar leher sedikit ketarik. Lakukan bergantian pada sisi kiri dan kanan, tapi lakukan perlahan untuk menghindari cedera.

Atur pernapasan

Latihan pernapasan dalam dapat melepaskan banyak ketegangan dalam tubuh. Tutup mata dan bernafas dalam-dalam untuk beberapa kali. Pastikan untuk menghirup dan menghembuskan napas sangat lambat.

Proses meditasi ini bekerja dengan baik bagi sebagian orang. Mungkin sulit jika Anda mudah terganggu oleh hal-hal yang terjadi di sekitar Anda. Jadi, carilah tempat yang tenang.

Kompres dingin

Anda bisa pakai gel bungkusan, sekantong kacang polong, atau seplastik nugget yang baru dikeluarkan dari freezer untuk mengompres kening Anda. Setelah kompres dingin, lakukan beralih ke kompres hangat (handuk yang telah direndam dengan air hangat).

Berjalan-jalan

Kalau sakit kepala mendera, Anda butuh udara segar untuk merilekskan kepenatan. Jika Anda berjalan ke luar ruangan dan segera merasakan sakit kepala mereda, bisa jadi sakit kepala Anda disebabkan oleh lingkungan. Berjalan juga merupakan cara yang bagus untuk bersantai dan melepaskan stres, misal bersama anjing peliharaan.

Minum teh feverfew

Tanaman mirip bunga daisy ini berkhasiat mengobati sakit kepala. Biasanya, feverfew dijual di toko herbal dalam bentuk teh dan sangat bagus jika diminum dengan madu.

Konsumsi obat penghilang sakit kepala

Saat sakit kepala begitu kuat menyerang, konsumsi obat penghilang rasa sakit bersama segelas air minum, lalu tidur. Jangan terlalu banyak mengonsumsi karena efek jangka panjangnya menyerang hati dan ginjal. Konsumsi hanya bila diperlukan.

Minta seseorang untuk memijat

Sentuhan lembut juga obat mujarab. Minta orang lain melakukannya agar Anda bisa rileks. Pijatan di bahu dan/atau leher sangat pas untuk meredakan sakit kepala yang disebabkan oleh ketegangan. Pijat juga bagian yang terserang sakit kepala dalam gerakan melingkar dengan ujung jari telunjuk.(OkeZone)

Duduk Terlalu Lama Bisa Memicu Kematian

Duduk Terlalu Lama Bisa Memicu Kematian. Siapa yang nggak pernah duduk? Pertanyaan bodoh yang pasti membuat orang tertawa. Akan tetapi bagaimana jika pertanyaannya berapa jam Anda duduk dalam sehari? Apakah hal ini penting?

DUDUK, sama saja dengan menonaktifkan otot. Sehingga, menghabiskan waktu dengan duduk di depan televisi atau di depan layar monitor dianggap berdampak buruk bagi kesehatan dan jiwa.

Sebuah studi terbaru menemukan, bahwa semakin lama Anda duduk, maka risiko kematian akan semakin dekat. Terutama bagi seorang wanita.

American Cancer Society dengan peneliti Alpa Patel, mengatakan risiko tersebut tergantung pada kadar kegiatan fisik.

Wanita yang dilaporkan menghabiskan waktu enam jam per hari untuk duduk, 37 persen dari mereka meninggal dunia selama studi tersebut. Berbeda dengan pria yang hanya 18 persen, dan mereka yang duduk tiga jam per hari, berisiko lebih kecil.

Risiko kematian akibat penyakit jantung dan pembuluh darah, lebih besar dari kematian akibat kanker.

"Duduk terlalu lama dan aktivitas fisik yang jarang, memiliki konsekuensi pada organ pencernaan, dan ikut berpengaruh menimbulkan penyakit trigliserida, kolesterol, tinggi kepadatan lipoprotein, glukosa berkurang, tekanan darah tersumbat, dan leptik, yang semuanya mengarah pada obesitas dan penyakit kardiovaskular serta penyakit kronik lainnya," kata Patel yang dilansir Times of India, Rabu (5/1/2011).

Peneliti menyimpulkan, "Pesan kesehatan publik dan petunjuknya harus memasukkan pentingnya mengurangi waktu duduk dan beraktivitas fisik lebih sering."

Hasil studi telah dipublikasikan secara online pada the American Journal of Epidemiology.(OkeZone)

Inilah Daftar Negara Maniak FB

Daftar Negara Maniak FB. Bila Amerika Serikat menjadi negara pengguna facebook terbesar di dunia, tentunya bukan hal yang mengejutkan. Selain merupakan negara dengan akses internet yang tinggi, Mark Zuckerberg, si pembuat Facebook berasal dari negeri Abang Sam ini.

Survei yang dilakukan Social Bakers menunjukkan 146 juta penduduk Amerika menggunakan Facebook. Jumlah ini menunjukkan setengah dari penduduk Amerika menggunakan jejaring sosial ini.

Yang mengejutkan negara yang berada di posisi kedua : Indonesia. Survei yang dilakukan Socialbakers, badan statistik dari facebook menunjukkan Indonesia telah berada di posisi kedua selama 6 bulan terakhir dengan jumlah pengguna 32 juta jiwa.

Berikut ini 10 negara pengguna facebook tertinggi di dunia :

No Nama Negara Jumlah Pengguna
1. Amerika Serikat 146 805 000
2. Indonesia 32 126 780
3. Inggris 28 420 080
4. Turki 24 160 680
5. Prancis 20 330 580
6. Filipina 19 227 000
7. Mexico 18 294 180
8. Italia 17 812 800
9. Kanada 17 522 780
10. India 16 915 900

Via TempoInteraktif

Inilah 10 Makanan Pengantar Anda Tidur


10 Makanan Pengantar Anda Tidur. Anda kesulitan memejamkan mata malam ini. Jika Anda merasa saat ini Anda memang kesulitan untuk memulai tidur malam Anda padahal Anda tidak sedang ada masalah. Kemungkinan permasalahan yang Anda alami karena makanan yang Anda konsumsi tadi sebelum Anda mau tidur. Nach agar Anda nggak salah makan sebelum tidur dan berefek Anda sendiri kesulitan untuk tidur. Maka kali ini akan kami berikan beberapa daftar makanan yang konon mampu membuat Anda cepat tidur. Lalu apa saja makanan tersebut. Berikut adalah 10 dari makanan yang bisa Anda manfaatkan untuk mengantar Anda ke mimpi malam Anda. Mimpi indah ya. :)

1. Kacang almond

Magnesium bukan hanya mengudang kantuk tapi juga membuat otot lebih relaks. Proteinnya juga menjaga kadar gula darah saat tidur, dan mengubah adrenalin dari siklus aktif menjadi siklus istirahat.

2. Teh

Menghindari segala yang berbau kafein, baik dilakukan menjelang tidur. Tapi teh chamomile justru pengundang rasa kantuk yang efektif. Pilihan lain, adalah teh hijau. Teh mengandung tanin yang baik untuk mengundang kantuk.

3. Sup Miso

Sup ala Jepang ini mengandung asam amino yang bisa mendorong produksi melatonin hormon alami yang bisa membuat Anda terus ingin menguap dan mengantuk. Sementara cairan hangat, bisa meringankan gejala flu dan rasa dingin di malam hari.

4. Pisang

Pisang adalah sumber magnesium dan potasium yang sempurna yang membantu merelakskan otot. Pisang juga mengandung tritopan yang dalam tubuh berubah menjadi serotonin dan melatonin, dua kunci hormon yang menenangkan di otak.

5.Susu

Susu, yogurt atau keju mengandung tritopan yang berefek membuat orang lebih mudah mengantuk. Sementara kandungan kalsiumnya baik untuk mengurangi stres dan menstabilkan serat saraf di otak.

6. Oatmeal

Oatmeal bukan hanya untuk sarapan, tapi juga bekal yang baik menjelang masa istirahat. Oatmeal kaya akan kalsium, magnesium, fosfor, silikon dan potasium yang baik untuk mengantar Anda menuju alam mimpi. Tapi hindari gula saat menyiapkannya. Sebagai gantinya tambahkan buah yang rasanya sudah manis seperti pisang.

7. Telur

Kadang kala orang bisa terus terjaga ketika seharusnya mulai mengantuk karena terlalu banyak mengkonsumsi karbohidrat, dan kekurangan protein. Terlalu banyak karbohidrat akan membuat kadar gula naik, lalu tiba-tiba turun saat Anda tertidur yang membuat orang terbangun dan sulit tidur lagi. Solusinya? Makanlah telur, keju, kadang atau cemilan apapun yang tinggi protein.

8. Edamame atau Kedelai Hijau

Ingin yang asin-asin sebelum tidur. Segenggam kedelai hijau kukus, cukup untuk membuat mata terasa berat. Fitoestrogen dalam makanan ini juga punya khasiat tambahan buat perempuan yang mengidap gejala yang berhubungan dengan menopouse.

9. Buah Ceri

Buah ceri kaya akan melatonin yang sangat baik untuk membantu mengurangi insomnia. Walau para ahli masih memperdebatkan berapa dosis tepat untuk membuat ngantuk, namun mencoba segelas jus ceri atau kue berbahan ceri tak ada salahnya.

10. Sereal

Jangan merasa bersalah berbekal semangkuk sereal sebelum tidur. Kudapan yang kaya serat ini dijamin dengan cepat mengundang rasa kantuk buat Anda. Tapi pilih yang redah gula dan berasal dari gandum utuh. (TempoInteraktif)

Rabu, 05 Januari 2011

Inilah Gua Terbesar Di Dunia


Sebuah gua ditemukan di vietnam. Katanya gua ini adalah gua terbesar di dunia saat ini. Gua yang bernama Son Doong yang berada di Phong Nha-Ke Bang National Park, Vietnam.

Dengan ukuran diameter rata-rata 80 meter, gua Son Doong mengalahkan rekor gua terbesar sebelumnya yang dipegang oleh Gua Kijang di pulau Borneo, wilayah Malaysia. Demikian seperti yang dikutip dari National Geographic, Rabu (5/1/2011).

Gua Kijang memang berukuran diameter rata-rata 91 meter, akan tetapi panjangnya hanya sekira 1,6 kilometer. Kebalikannya, penjelajah harus berjalan sejauh 4,5 kilometer di dalam gua Son Doong sebelum dihadang oleh sungai.

"Sebagai tambahan, di beberapa kilometer ke depannya, luas diameter gua mencapai 140 meter," ujar Adam Spillane, anggota dari British Cave Research Association, sebuah perkumpulan ekspedisi yang menjelajahi gua-gua besar.

Spillane adalah orang pertama dari dua kelompok yang memasuki gua tersebut. Timnya menyusul jalan tersebut yang tinggi temboknya mencapai 14 meter.

"Tim kedua yang masuk terkena air di dalam gua tersebut meluap," terang Spillane. "Kami akan kembali secepatnya ke gua tersebut untuk memanjat dinding gua untuk menjelajahi gua tersebut lebih jauh,"(OkeZone)

8 Cara Makan Unik Ala Jepang

Siapa yang tidak kenal dengan negara Jepang. Salah satu negara unik dan canggih ini memang memiliki sejuta kebudayaan unik. Seperti Indonesia meski pun nggak banyak orang yang bisa memanfaatkannya. Tapi terlepas dari semua itu. Dari mulai bahasa, cara mereka berkomunikasi hingga keteladanan mereka seperti di film. (Hyper) Membuat negara Jepang mendapatkan tempat khusus di hati para penggemarnya. Nach, kali ini. Aku akan membagikan sedikit berita dari Jepang. Buat yang maniak Jepang mania. :p Mungkin kalian penasaran. Seperti apa sich cara makan unik yang biasa dilakukan di negara Sushi tersebut. Berikut ulasan lengkapnya.

1. Ucapan terima kasih

"Itadakimasu", yang berarti selamat makan biasa diucapkan sebelum mulai makan. Selesai makan biasanya diucapkan "gochisousama deshita" yang artinya adalah ungkapan terima kasih atas sajian yang telah dihidangkan. Ungkapan ini biasanya ditujukan baik kepada tuan rumah atau pelayan yang telah menyajikan makanan.

2. Handuk hangat.

Handuk hangat biasanya disediakan untuk menyeka tangan sebelum makanan disajikan. Sangat tidak sopan menyeka bagian tubuh lain selain tangan dengan handuk ini.

3. Penggunakan mangkuk

Nasi atau sup dalam mangkuk diangkat dengan tangan kiri dan makanan disuap kemulut dengan sumpit di tangan kanan. Tapi jika Anda kidal, Anda diizinkan melakukan sebaliknya. Mangkuk sup seperti mie atau Donburi boleh diangkat ke dekat mulut, tapi tidak untuk mangkuk berisi nasi. Nasi tetap harus diambil dengan sumpit.

4. Saus kedelai

Tidak seperti cara makan Barat dimana saus dituang ke piring makan, maka saus di Jepang dituang ke sebuah piring saji kecil, dan dipergunakan sebagai celupan makanan. Orang Jepang tak pernah mengguyur nasi atau sup dengan saus.

5. Sumpit.

Sumpit tidak digunakan untuk menusuk makanan. Jangan pernah meletakkan sumpit dalam posisi vertikal. Mereka juga tak pernah menggigit sumpit. Jangan pula mengambil hidangan dari piring bersama dengan sumpit pribadi.

6. Berbagi makanan

Jika ingin membagi makanan dengan orang lain, letakkan makanan di piring orang lain tanpa menggunakan sumpit pribadi.

7. Makan apa yang disediakan.

Nasi selalu dihabiskan sesuai dengan apa yang disajikan, tidak ada istilah pemakan pemilih. Sangat jarang orang Jepang menanyakan apa permintaan khusus saat di restoran.

8. Minuman beralkohol

Biasanya disajikan dalam perayaan khusus. Tapi mereka tak pernah menuang sendiri minuman mereka. Saat meminta seseorang menuang minuman untuk Anda, mintalah dengan mengangkat gelas dengan dua tangan.(TempoInteraktif)

10 Penyebab Umum Gejala Fobia

Pernahkan Anda terkadang takut akan suatu hal yang dikarenakan oleh suatu sebab yang kurang Anda sukai. Perasaan takut yang berlebih yang membuat sebagian orang merasa trauma jika mengalaminya lagi dan efeknya kemungkinan bisa seumur hidup tergantung dari rasa takut orang tersebut. Inilah yang biasa Fobia. Nach agar nggak penasaran, sebenarnya apa sich penyebab dari Fobia yang mayoritas bisa dialami siapa pun namun paling banyak dialami oleh cewek. Ini dia 10 Penyebab Umum Gejala Fobia:

1. Ular

Ini adalah penyebab fobia yang paling sering terjadi. Sehingga para ahli menduga ketakutan akan ular sudah tercetak dalam diri tiap orang.

2. Laba-laba

Jenis ketakutan ini sering disebut Arachnofobia. Perempuan empat kali lebih takut pada laba-laba dibanding pria. Dalam penelian yang diterbitkan jurnal Evolution and Human Behavior, David Rakison dari Carnegie Mellon University di Pittsburgh, seorang bayi perempuan berusia 11 bulan sudah mampu memperlihatkan raut wajah ketakutan akan gambar laba-laba atau ular, sementara tidak demikian pada bayi laki-laki.

3. Ruang

Mulai dari klaustrofobia, atau ketakutan akan ruang sempit, hingga agorafobia atau ketakutan tak bisa lari dari situasi tertentu melibatkan keterbatasan ruang. Biasanya terjadi di elevator, transportasi publik, kemacetan atau kumpulan orang yang berdesak-desakan.

4.Orang Lain

Fobia sosial ini biasanya muncul berupa perasaan panik disertai keringat dingin, sakit perut, muka pucat yang muncul saat harus muncul di depan publik. Fobia ini biasanya muncul dimasa kanak-kanak hingga dewasa, umumnya saat seseorang berusia sekitar 13 tahun.

5. Ketinggian

Merinding tak tertahankan saat harus berada di ketinggian tertentu, adalah gejala akrofobia atau fobia akan ketinggian. Diperkirakan fobia ini menjangkiti 3 hingga 5 persen dari populasi.

6. Gelap

Ketakutan akan munculnya setan, segala makhluk supernatural dari bawah tempat tidur, lemari dan jendela saat gelap adalah salah satu bentuk fobia yang paling umum terjadi pada anak-anak. Tapi jangan salah, banyak juga orang dewasa yang menderitanya.

7. Kilat dan guntur

Buat sebagian orang mendengar guntur dan melihat kilat di langit bukan semata sebagai gejala alam yang biasa terjadi. Kedua hal ini bisa menimbulkan perasaan tak nyaman, panik, berdebar-debar, bahkan keinginan untuk pindah ke daerah lain.

8.Terbang dengan pesawat

Teknologi penerbangan suah sedemikian majunya. Tapi ini tak akan membuat orang dengan Aviofobia merasa nyaman duduk di kursi penumpang pesawat. Jenis fobia ini terbagi dua, ada yang takut akan kecelakaan pesawat terbang yang biasanya fatal, adapula yang berupa pengembangan dari klautrofobia, atau ketakutan akan berada di kabin yang tertutup, demikian kata Barbara Rothbaum, profesor psikiatri dan direktur di Trauma and Anxiety Recovery Program di Emory University School of Medicine.

9. Anjing

Hewan ini katanya hewan paling baik jadi sahabat manusia. Tapi toh ada orang yang terserang cynofobia atau ketakutan akan gonggongan atau gigitan anjing. Tak peduli yang jenisnya imut-imut macam Chihuahua hingga anjing penjaga yang besar-besar. Umumnya fobia ini terjadi setelah seseorang pernah digigit anjing atau melihat orang lain digigit, demikian kata Brad Schmidt, profesor psikologi di Ohio State University.

10. Dokter gigi

Pengalaman akan suara dan rasa ngilu saat pembersihan plak gigi atau rasa sakit saat gigi dicabut, cukup untuk memebuat orang fobia akan dokter gigi. Orang yang fobia pada dokter gigi biasanya baru akan berkunjung jika mengalami sakit gigi yang sama sekali tak tertahankan. (TempoInteraktif)

SSD Setengah Terabyte Dari Micron

Micron memperkenalkan empat varian Solid State Drives (SSD) terbarunya untuk notebook. Kapasitas terbesar mencapai hingga setengah terabyte.

Empat RealSSD C400 yang diluncurkan memiliki kapasitas 64 GB, 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Semua dalam ukuran 1,8 dan 2,5 inci dan didesain khusus untuk laptop standar.

Menurut uji coba yang dilakukan Computer World, kecepatan membacanya mencapai hingga 415 MB per detik, atau 20 persen lebih cepat ketimbang produk Micron sebelumnya C300.

Kecepatan menulis untuk SSD dengan kapasitas terbesar 512 GB mencapai hingga 260 MB per detik. Lagi-lagi kecepatan itu 20 persen lebih besar dibandingkan C300.

Drive terbaru ini menggunakan Micron 25 nm NAND flash teknologi. Beberapa keunggulannya antara lain konsumsi tenaga baterai yang rendah sehingga daya tahan baterai bisa lebih lama dan tahan guncangan.

Harganya diperkirakan sekitar US$ 400 atau Rp 3,6 juta untuk SSD dengan kapasitas 256 GB.

Selasa, 04 Januari 2011

Gambar Wajah Abu Bromo Bukan Mitos

Pernahkan Anda melihat sebuah penampakan aneh yang berasal dari alam. Kadang penampakan seperti hanya bisa jadi sebuah editing gambar dari photoshop atau aplikasi editor gambar lainnya. Tapi berita kali ini bukan mengenai editing gambar dan sebagainya. Namun ternyata Wajah yang muncul di abu gunung bromo bukanlah sebuah mitos. Ini terbukti dari video yang sempat diambil dan dibuktikan secara modern. Berikut berita selengkapnya.

Kepala Dukun Tengger Mujon mengatakan kalau warga Tengger ini meyakini keberadaan leluhur seperti legenda Roro Anteng serta Joko Seger. “Itu bisa jadi Roro Anteng atau Joko Seger yang menampakkan dirinya,” kata Mujono.

Namun, dalam penelusuran Tempo, fenomena alam ini adalah hal yang biasa terjadi. Dalam laman Wikipedia dan Weird-Encyclopedia, fenomena alam ini disebut Pareidolia. Pareidolia adalah efek psikologi yang dirasakan seseorang ketika melihat suatu bentuk abstrak seperti bentuk tertentu yang yang lazim ia lihat.

Contoh umum dalam fenomena ini adalah bentuk awan. Kita sering melihat awan seperti gambar binatang atau wajah. Kata ini berasal dari bahasa Yunani para berarti "dengan", atau "bersama" dan eidolon - "gambar", kata pengecil dari eidos - "gambar", "bentuk", "bentuk".

Selain awan, persepsi citra agama dan berbagai tema lainnya, terutama wajah tokoh maupun simbol agama, dalam fenomena-fenomena yang biasa dijumpai. Banyak diantaranya yang melibatkan gambar Yesus, Bunda Maria, atau lafal Allah.

Pada tahun 1978, seorang wanita New Meksiko menemukan ada pola tanda akibat pembakaran pada tortilla yang dia buat menyerupai penggambaran barat tradisional dari wajah Yesus Kristus. Ribuan orang datang untuk melihat tortilla yang di bingkai tersebut.

Soal Carl Sagan, astronom Amerika Serikat, membuat hipotesis tentang Pareidolia. Dia mengatakan manusia memiliki "bawaan" dari lahir untuk mengidentifikasi wajah manusia. Hal ini memungkinkan orang untuk untuk mengenali wajah dari jarak jauh, dan dalam jarak pandang yang buruk dengan hanya menggunakan rincian yang minim. (TempoInteraktif)

Penipu Internet Kembali Beraksi

Penipu internet seperti nggak pernah ada habisnya. Seperti peringatan kecil yang aku tulis kemarin tentang Apakah Bisnis Internet benar - benar ada. Baru beberapa waktu saja kali ini terjadi lagi penipuan internet. Nggak tanggung - tanggung penipu ini merupakan seorang Blogger biasa juga yang tentu kental dengan dunia blogging dan bujuk rayu kepada pengguna. Jangan sampai Anda sendiri mengalaminya. Berikut berita selengkapnya.

Penipuan kembali terjadi di dunia maya. Ini sekaligus pesan buat Anda para pegiat dunia maya, agar selalu berhati-hati. Orang yang dianggap suka menipu dan tengah dicari beberapa komunitas online berinisial DA. Info tentang dia telah beredar di Twitter dalam dua hari ini.

Sebuah alamat situs yang beredar di twitter, membuat tulisan khusus berjudul: "Dicari: D****s A******n." Tulisan di blog http://basibanget.com itu meminta agar orang yang mengenal DA agar berbagi pengalaman di kolom komentar. Tujuannya, agar tak ada lagi korban berikutnya.

Sementara pesan untuk DA disebutkan bahwa orang yang suka mengaku-ngaku bekerja di Kedutaan Besar Belgia ini ditunggu untuk memberikan pertanggungjawaban mengenai kaos dan banyak hal lain. Rupanya, menurut tulisan tersebut, DA diduga menyelewengkan uang kaos yang dikumpulkan sebuah komunitas yang akan disumbangkan untuk acara amal.

Dari komentar yang masuk, akhirnya kasus penipuan lain yang dilakukan DA terungkap. Tidak hanya terhadap kelompok blogger, tapi juga di kaskus, dan id-foursquare atau di tempat DA pernah "bergaul". Modus yang digunakan bermacam-macam. Misalnya meminjam uang di bawah Rp 1 juta dengan anggapan bahwa pihak yang dipinjami tak akan menagih karena nilainya cukup kecil.

Ada pula cerita korban lain yang mengatakan, yang bersangkutan meminjam blackberry dan mencoba membobol rekening korban. Cerita lain di Kaskus disebutkan, DA menjual telepon selular, namun ia mengambil uang dari banyak orang meski telepon yang dijual cuma satu.

Menurut beberapa orang yang berkomentar di Twitter dan di blog basibanget.com tadi, DA mulai menghilang ketika ditagih uang pembayaran kaos yang dikumpulkan melalui rekeningnya. Namun ia sempat berkilah bahwa uang tersebut dipakainya untuk membayar biaya rumah sakit, dan setelahnya ia tak bisa dikontak lagi.

Tulisan di basibanget.com juga menyebutkan, DA pernah menggunakan akun @derris_a di Twitter. Tapi setelah kejadian menghilang dari rumah sakit, DA tidak lagi menggunakan akun tersebut dan mempunyai akun lain yaitu @svitk. Sayangnya akun terakhir sudah dihapus atau diganti. Sementara akun facebook-nya adalah http://www.facebook.com/derrisagimaran.

Apakah Anda kenal atau mengetahui keberadaan orang tersebut? Berhati-hatilah. Sebab kejadian seperti ini tidak hanya sekali ini.(TempoInteraktif)

Gelang Power Balance Ternyata Hanya Tipuan

Pernahkan Anda ditawari untuk memakai sebuah gelang yang konon dapat meningkatkan kekuatan Anda secara biologis yang disebut Gelang Power Balance. Gelang ini banyak sekali kita jumpai di sekitar kita bahkan mungkin Anda sendiri saat ini memakainya karena percaya bahwa gelang ini memang bermanfaat buat diri Anda. Namun ternyata berita mengenai fungsional dari gelang tersebut hanya sebuah tipuan belaka. Hal ini terbukti dari diakuinya oleh pembuat Gelang balance yang berasal dari California ini.

Perusahaan pembuat gelang Power Balance ini mengakui produk gelang karet berhologram tidak ada pengaruhnya. Dalam laman http://www.powerbalance.com/australia/CA mereka menyatakan "Kami harus akui tidak ada penelitian ilmiah yang kredibel yang mendukung klaim kami bahwa gelang Power Balance memiliki pengaruh terhadap kondisi fisik seseorang."

Gelang sebelumnya ini diklaim bisa meningkatkan, koordinasi, kekuatan, kelenturan dan daya tahan tubuh. Untuk penggunaan sehari hari, Power Balance juga terbukti meningkatkan kualitas tidur. Konon hologram di gelang itu didesain untuk beresonansi dengan medan biologis tubuh, energi dalam atau chi sehingga meningkatkan efisiensi sistem elektronik, kimia, dan organik tubuh anda.

Perusahaan pembuat gelang Power Balance Australia pun mengakui telah melanggar aturan perdagangan negara itu. Setelah tidak tidak bisa membuktikan pengaruh secara ilmiah kepada sejumlah konsumen di Australia, perusahaan pembuat Power Balance bersedia mengembalikan uang yang dikeluarkan para konsumen. Perusahaan tersebut akan mengembalikan uang para konsumen hingga 30 Juni 2011. Tentunya dengan bukti pembelian seperti bon atau tagihan kartu kredit.

Sebelumnya, Komisi Perdagangan Australia (ACCC) menyatakan perusahaan pembuat gelang Power Balance telah menipu konsumen. Gelang itu disebut bisa meningkatkan fisik seseorang tapi ternyata tidak bisa membuktikannya. "Mereka menyesatkan konsumen dan melanggar Undang-undang 1974 tentang praktek dagang," kata Ketua ACCC Graeme Samuel.

Samuel pun mendesak perusahaan pembuat Power Balance untuk mengembalikan uang para konsumen yang merasa tertipu. Dia juga mengancam bila gelang itu terus dijual dengan iklan yang menyesatkan maka dia tak segan untuk bertindak lagi.

Dalam situsnya, gelang Power Balance masih dijual. Harganya sekitar 29,90 dolar Australia, sekitar Rp270 ribu.Harga ini turun separuhnya, awal tahun lalu, gelang ini dijual 60 dolar Australia atau sekitar Rp546 ribu.

Dalam setahun terakhir, gelang power balance jadi tren di dunia, juga di Jakarta. Lihat saja, di mal-mal, sekolah, tempat futsal, bahkan kantor-kantor kita kerap melihat orang yang mengenakan gelang karet ini. Warnanya beragam, ada hitam, putih, hijau, pink. Satu gelang power balance yang orisinil di Jakarta bisa mencapai Rp450 ribu.

Sejumlah atlet dunia juga memakai gelang ini. Sebut saja, Cristiano Ronaldo, David Beckham, Shaquille O'Neal bahkan pembalap Formula 1 Rubens Barichello.(TempoInteraktif)

Tips Dasar Dalam Memulai Ngeblog Di Blogger

Tips Dasar Dalam Memulai Ngeblog Di Blogger. Tips blogging mungkin saja sudah banyak diulas oleh para blogger master yang lain. Namun untuk sesama newbie sepertinya kita juga nggak boleh kalah untuk bisa membuat orang lain menghormati kita. Hal ini tentu saja juga harus kita lakukan untuk memaksimalkan situs atau blog kita di hasil pencarian nantinya. Ingatlah bahwa nggak hanya blogger master saja yang bisa merajai mesin cari di hasil pencarian. Namun kita para newbie pun juga bisa mendapatkan tempat sesuai dengan apa yang kita perjuangkan. Hal ini adalah mutlak jika kita berpikir jernih dan mau untuk berusaha.

Di dalam membuat situs atau blog. Kita nggak boleh asal - asalan dalam mengerjakannya. Karena ini nanti juga menentukan keberhasilan kita di dunia maya termasuk dalam kategori blogging. Jika diibaratkan maka kita bisa mengambil contoh membuat sebuah toko di dunia nyata. Kita nggak mungkin membuat tempat atau toko tersebut sembarangan. Seperti halnya asal tempat jadi tanpa ada hiasan, penempatan barang yang tidak sesuai serta tempat yang kurang strategis untuk berjualan.

Hal ini juga bisa kita aplikasikan di dalam membuat situs. Meski pun blog yang kita pakai adalah gratisan sebagai contoh adalah blogger. Namun semua itu nggak jadi alasan di dalam kita menghias atau memodifikasi situs atau blog tersebut agar dapat menarik perhatian pengunjung atau pun pembeli. Kita juga harus berusaha membuat pengunjung tersebut suka akan situs kita bagaimana pun cara yang kita pakai.

Untuk kategori blog di blogger sendiri. Seperti blog yang sekarang ini Anda baca. Anda dapat berusaha memodifikasinya agar tampak real dan hidup seperti para pengunjung yang senantiasa mendatangi toko dengan barang baru dan fresh.

Dalam kategori blogging. Hal pertama yang harus kita perhatikan adalah semua hal dasar dalam blog tersebut serta kemungkinannya ditemukan oleh mesin cari. Ibarat toko dalam dunia nyata. Maka kita harus memperhatikan tempat kita strategis atau tidak untuk berjualan. Kita nggak mungkin akan membuat toko di tengah sawah atau mungkin di tengah hutan yang tidak ada pengunjungnya. Kecuali para hewan.

Untuk situs sendiri, kita harus memikirkan nama yang strategis untuk mesin cari dan juga untuk pengunjung kita. Agar mudah ditemukan pengunjung di dunia maya. Maka hal pertama yang harus kita perhatikan adalah situs kita juga harus mudah ditemukan oleh mesin cari. Kenapa masih cari? Jika orang di dunia nyata memanfaatkan iklan serta tv untuk mencari informasi mengenai barang yang dia inginkan. Maka di dunia maya hal yang bisa menjadi suatu jembatan antara pengunjung dan situs kita adalah mesin cari.

Hal dasar dalam membuat mesin cari menyukai situs kita adalah dengan membuat peta situs kita mudah ditemukan oleh mesin cari. Namun jika hanya menggunakan peta situs saja. Maka blog kita tetap akan ketinggalan. Maka dari itu agar peta situs atau biasa disebut sebagai sitemap situs kita selalu diambil oleh mesin cari. Maka kita harus senantiasa update artikel kita agar situs juga senang melihat perubahan di situs kita. Dalam hal ini maka kamu diharuskan membuat artikel secara bertahap dan terus ditambah.

Kedua adalah dengan memberikan petunjuk arah untuk pengunjung dan mesin cari. Hal ini bisa kamu lakukan di blogger atau blogspot dengan menggunakan fasilitas hack blogger dengan memasang link breadcrumbs. Fasilitas ini akan membuat mesin cari dan juga pengunjung bisa tahu persis dimana letak artikel kita tersebut. Dengan kemungkinan ini maka mesin cari atau pun pengunjung akan mudah untuk menemukan artikel tadi di suatu hari nanti.

Ketiga dengan mempertimbangkan semua demi pengunjung. Maka kita diharuskan juga untuk memberikan yang terbaik untuk pengunjung kita. Dengan memiliki banyak artikel maka pengunjung juga semakin betah dalam menelusuri isi dari blog kita. Dalam hal ini selain sitemap serta kategori kita buat semudah mungkin untuk memudahkan pengguna. Kita juga bisa mengakali hal tersebut dengan memberikan fasilitas related artikel di setiap postingan kita. Entah dengan linkback atau pun related artikel di bawah postingan. Hal ini dapat kita cari di Google dengan mudah.

Hal ke empat adalah dengan memberikan huruf sesuai heading yang disukai oleh mesin cari. Jika Anda memperhatikan setiap situs yang ada. Mereka selalu memakai jenis huruf heading 1 di dalam nama atau judul artikel mereka. Karena memang ukuran tersebut sangat menunjang penemuan judul artikel kita di mesin cari. Hal ini juga bisa Anda cari di Google dengan mudah.

Langkah terakhir dan paling penting adalah perhatikan juga nama domain anda. Untuk di blogger atau blogspot kita memang nggak mendapatkan nama domain yang tepat. Karena kita hanya bisa memakai sub domain gratisan dari blogger. Tapi nggak usah khawatir, jika Anda merasa situs Anda siap bersaing di dunia maya. Maka Anda pun bisa membuat domain sendiri dengan tetap bertahan di blogger. Fasilitas ini akan membuat situs atau blog Anda mendapatkan tempat yang layak sesuai dengan apa yang sudah Anda perjuangkan.

Semoga tips dasar dalam memulai ngeblog di blogger ini dapat membantu Anda meski pun nggak seberapa. Semoga bermanfaat.

Bisnis Internet Apakah Benar - Benar Ada?

Banyak orang yang bertanya. Sebenarnya bisnis internet itu ada nggak sich? Apa benar bahwa dengan bisnis internet orang bisa membeli rumah, mobil dan segala hal yang dia inginkan. Mungkin sekitar 80% benar adanya. Benar jika Anda nggak merasa tertipu dengan iklan - iklan penipu yang senantiasa menipu para netter baru di internet. Benar juga jika Anda sendiri pernah mencobanya dengan sekuat tenaga biar pun hasilnya nggak seperti yang Anda inginkan.

Internet sebenarnya selain bisa memberikan informasi yang sangat banyak untuk kita. Internet juga bisa kita gunakan untuk mencari uang. Jika hal ini benar adanya dan memang bisa menghasilkan uang apakah aku ada buktinya. Nach pertanyaan ini sebenarnya sudah bisa Anda jawab sendiri. Sebenarnya masuk akal atau tidak jika ada orang membuat situs dengan sibuk setiap hari membuat artikel jika memang tidak menghasilkan uang. Iya atau iya? Tidak mungkin setiap para blogger mengisi postingan hanya untuk have fun saja tanpa ada tujuan. Memang sebenarnya tujuan pertama blogging nggak semuanya harus karena uang tapi melainkan bisa saja karena hobby dan memang memberikan informasi yang bermanfaat bagi yang lain. Karena tujuan memberikan informasi inilah bisa jadi ketika situs tersebut kebanjiran pengunjung. Akan datang banyak orang atau para pengiklan ingin beriklan di situs miliknya. Meski pun pertama dia mungkin menolak. Tapi jika banyak orang menawarkan bayaran tiap bulan. Apakah dia akan menolak juga. Karena dengan ngeblog dan menulis artikel kita bisa dapat uang. Maka dengan hobby dan penghasilan tersebut tiap orang pasti akan betah menjalankan hobby tersebut.

Bagaimana apakah kenyataan di atas masih membuat Anda ragu bahwa di internet itu tidak bisa menghasilkan uang. Eits, tapi ingat juga bahwa bekerja di internet nggak semudah itu. Banyak batuan terjal yang siap memberikan rintangan terhadapmu. Jika kamu nggak goyah dan terus berjuang ke depan. Niscaya cepat atau lambat uang atau penghasilan yang kamu terima akan menjadi kenyataan.

Berhati - hatilah dalam setiap mengambil keputusan. Carilah referensi sebanyak mungkin sebelum Anda serius terjun ke dalamnya. Lebih baik belajar dari pengalaman orang lain sebelum kita serius ingin mendalaminya. Karena setiap keputusan apa pun pasti juga ada resikonya. Tapi jika kita tidak berani mengambil resiko lalu dari mana kita tahu tingkat keberhasilan kita dan perjuangan kita?

Senin, 03 Januari 2011

Dampak Serius Bagi Yang Suka Berciuman

Dampak Serius Bagi Yang Suka Berciuman. Berciuman dengan pasangan terbukti bisa meredakan stres, menenangkan jiwa dan juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Tapi jika kondisi badan tidak sehat, berciuman malah bisa berbuah menjadi bencana.

Saat berciuman, kadang terjadi pertukaran saliva (air liur) antar kedua orang tersebut. Hal ini ternyata bisa menimbulkan infeksi mononuecleosis atau dikenal dengan kissing disease.

Infeksi mononuecleosis ini disebabkan oleh virus Epstein-Barr dan Cytomegalovirus (CMV). Virus ini menyebar melalui cairan tubuh seperti air liur, lendir atau air mata.

Sebagian besar penularan penyakit
adalah melalui ciuman, sehingga sering disebut dengan kissing disease. Makan dengan menggunakan sendok dan garpu yang sama, minum dari gelas yang sama serta berbagi sikat gigi juga bisa menularkan infeksi mononuecleosis.

Infeksi mikroba lain yang menyebar melalui air liur dengan menempel pada permukaan bagian dalam dari pipi dan mulut, lidah atau gigi, contohnya adalah bakteri Streptococcus, yang dapat menyebabkan berbagai infeksi, termasuk penyakit
gusi dan sakit tenggorokan.

Dilansir mayoclinic, Selasa (28/12/2010), berikut beberapa gejala yang ditimbulkan dari kissing disease:

1. Demam tinggi
2. Sakit tenggorokan
3. Pembengkakan kelenjar
4. Amandel
5. Merasa lemah dan lesu


Kebanyakan orang yang menderita penyakit ini adalah orang-orang muda, tapi tak jarang anak-anak pun bisa mengalaminya.

Namun jika terjadi pada anak-anak biasanya tidak menunjukkan gejala atau gejala yang timbul sangat ringan. Orang-orang yang telah terinfeksi biasanya tidak menunjukkan gejala selama 4-8 minggu setelah terpapar.

Virus ini akan melewati air liur dan masuk ke dalam sel epitel bagian luar mulut dan tenggorokan, kondisi ini memungkinkan virus untuk berkembang biak dan menginfeksi sel-sel darah putih yang disebut dengan sel B.

Infeksi virus pada sel B menyebabkan penyebaran virus di seluruh getah bening, sistem kelenjar dan limpa (dikenal dengan sistem lymphoreticular).

Beberapa komplikasi dapat terjadi karena infeksi mononuecleosis ini, antara lain pembesaran limpa, gangguan hati, anemia makin parah, penurunan jumlah trombosit yang mempengaruhi pembekuan darah (trombositopenia) dan gangguan sistem saraf.

Yang perlu diingat, permukaan saluran pernapasan (hidung, mulut dan tenggorokan) kontinu dan terdiri dari jaringan yang sama. Akibatnya, mikroba yang ditemukan dalam air liur umumnya dapat ditemukan juga di bagian lain dari saluran pernapasan, termasuk hidung dan tenggorokan.

Oleh karena itu, selain menyebabkan infeksi mononuecleosis berciuman dengan orang yang tidak sehat juga dapat menyebabkan penyakit lain, seperti dilansir About.com antara lain herpes oral dan flu Singapura atau Hand Foot and Mouth Disease (HFMD).

Penyebaran mikroba menular melalui air liur dapat terjadi ketika ketahanan alami di mulut berkurang. Sebagai contoh, infeksi gusi dapat terjadi pada orang dengan kekurangan vitamin C, sedangkan sariawan disebabkan oleh infeksi ragi Candida, lebih cenderung terjadi pada orang yang telah minum antibiotik.

Tapi sariawan tidak menular. Berbeda dengan virus herpes oral dan HFMD, sariawan tidak memiliki asal penyakit menular dan tidak dapat menyebar melalui air liur atau berciuman. (DetikHealth)

Beberapa Dampak Serius Penggunaan Ponsel

Beberapa Dampak Serius Penggunaan Ponsel. Ponsel selama ini merupakan sebuah alat bantu di dalam kita berkomunikasi dengan orang lain, sahabat dan bahkan saudara kita yang berada jauh dari kita. Kita bisa saling mengucapkan salam lewat tulisan, berbicara langsung dengannya lewat suara atau bisa juga berbicara sambil melihatnya secara langsung. Tidak bisa dipungkiri bahwa telepon seluler (ponsel) telah banyak menghadirkan berbagai kemudahan dalam hidup manusia. Meski banyak diperdebatkan, banyak kalangan khawatir akan dampak negatif dari radiasi yang ditimbulkan.

Penelitian terbesar yang pernah dilakukan tentang bahaya ponsel telah membantah adanya risiko kanker otak pada penggguna ponsel. Penelitian yang dilakukan sendiri oleh organisasi kesehatan dunia (WHO) tersebut menunjukkan risikonya tidak terlalu besar untuk dikhawatirkan.

Namun penelitian terbaru di India kembali menegaskan adanya ancaman kanker terutama pada anak dan remaja. Sang peneliti, Prof Girish Kumar bahkan mengatakan bahaya radiasi juga terdapat di sekitar menara Base Transceiver Station (BTS).

"Satu BTS bisa memancarkan daya 50-100W. Negara yang punya banyak operator seluler seperti India bisa terpapar daya hingga 200-400W. Radiasinya tak bisa dianggap remeh, bisa sangat mematikan," ungkap Prof Kumar.

Dikutip dari DNAindia, Selasa (4/1/2010), berikut ini sejumlah dampak negatif yang bisa ditimbulkan akibat radiasi yang berlebihan dari ponsel dan menara BTS:


  1. Risiko kanker otak pada anak-anak dan remaja meningkat 400 persen akibat penggunaan ponsel. Makin muda usia pengguna, makin besar dampak yang ditimbulkan oleh radiasi ponsel.
  2. Bukan hanya pada anak dan remaja, pada orang dewasa radiasi ponsel juga berbahaya. Penggunaan ponsel 30 menit/hari selama 10 tahun dapat meningkatkan risiko kanker otak dan acoustic neuroma (sejenis tumor otak yang bisa menyebabkan tuli).
  3. Radiasi ponsel juga berbahaya bagi kesuburan pria. Menurut penelitian, penggunaan ponsel yang berlebihan bisa menurunkan jumlah sperma hingga 30 persen.
  4. Frekuensi radio pada ponsel bisa menyebabkan perubahan pada DNA manusia dan membentuk radikal bebas di dalam tubuh. Radikal bebas merupakan karsinogen atau senyawa yang dapat memicu kanker.
  5. Frekuensi radio pada ponsel juga mempengaruhi kinerja alat-alat penunjang kehidupan (live saving gadget) seperti alat pacu jantung. Akibatnya bisa meningkatkan risiko kematian mendadak.
  6. Sebuah penelitian membuktikan produksi homon stres kortisol meningkat pada penggunaan ponsel dalam durasi yang panjang. Peningkatan kadar stres merupakan salah satu bentuk respons penolakan tubuh terhadap hal-hal yang membahayakan kesehatan.
  7. Medan elektromagnet di sekitar menara BTS dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh. Akibatnya tubuh lebih sering mengalami reaksi alergi seperti ruam dan gatal-gatal.
  8. Penggunaan ponsel lebih dari 30 menit/hari selama 4 tahun bisa memicu hilang pendengaran (tuli). Radiasi ponsel yang terus menerus bisa memicu tinnitus (telinga berdenging) dan kerusakan sel rambut yang merupakan sensor audio pada organ pendengaran.
  9. Akibat pemakaian ponsel yang berlebihan, frekuensi radio yang digunakan (900 MHz, 1800 MHz and 2450 MHz) dapat meningkatkan temperatur di lapisan mata sehingga memicu kerusakan kornea.
  10. Emisi dan radiasi ponsel bisa menurunkan kekebalan tubuh karena mengurangi produksi melatonin. Dalam jangka panjang, kondisi ini dapat mempengaruhi kesehatan tulang dan persendian serta memicu rematik.
  11. Risiko kanker di kelenjar air ludah meningkat akibat penggunaan ponsel secara berlebihan.
  12. Medan magnetik di sekitar ponsel yang menyala bisa memicu kerusakan sistem syaraf yang berdampak pada gangguan tidur. Dalam jangka panjang kerusakan itu dapat mempercepat kepikunan.
  13. Medan elektromagnetik di sekitar BTS juga berdampak pada lingkungan hidup. Burung dan lebah menjadi sering mengalami disorientasi atau kehilangan arah sehingga mudah stres karena tidak bisa menemukan arah pulang menuju ke sarang.(DetikHealth)Numbered List

HTC Thunderbolt, Ponsel dengan Chip Komputer?

HTC Thunderbolt, Ponsel dengan Chip Komputer? Pernahkah Anda terbayang ada sebuah ponsel yang chip untuk ponsel itu sendiri memakai chip komputer. Meski pun sekarang ini banyak ponsel canggih namun jika kita perhatikan seksama. Nggak semua ponsel pintar baru - baru ini dapat secerdas komputer. Tapi akankah secanggih komputer ponsel ini?

Kabar mengenai sebuah ponsel yang menggunakan chip komputer ini datang dari HTC. Karena terdengar kabar bahwa HTC berencana menghadirkan Thunderbolt sebagai varian baru dari ponsel cerdas berbasis sistem operasi Android. Istimewanya prosesor di perangkat ini akan menggunakan chip berkekuatan 1.2 Ghz.

Dapur pacu Thunderbolt ini sendiri akan menggunakan prosesor dual core besutan Snapdragon MSM8960 buatan Qualcomm. Dengan chip 'otak ganda' ini diharapkan mampu memaksimalkan aplikasi dan perangkat lunak yang akan dibenamkan.

Dilansir melalui Pocketnow, Senin (3/1/2011), yang agak disayangkan dengan kapasitas 1.2 Ghz, Thunderbolt hanya menyediakan media penyimpanan di ponsel ini sekira 128GB saja, dengan tambahan kartu eksternal memori hingga 64GB.

Fitur lainnya yang turut dibenamkan di HTC Thunderbolt adalah kemampuan meringkus gambar dengan resolusi kamera sebesar 8 megapixel, termasuk kemampuan merekam gambar berkualitas high defintion 720p.

Ponsel yang dikabarkan akan hadir di CES 2011 ini, tentu saja akan hadir dengan sistem operasi Android yang paling anyar yaitu Android 2.3 atau yang dikenal dengan sebutan Gingerbread.

Namun demikian, rumor ini kehadrian Thunderbolt dianggap berlebihan. Pasalnya, kartu SD hingga 128GB juga dianggap tidak masuk akal apalagi dengan kamera depan 5MP yang setara dengan kamera belakang Nexus S. Selain itu adanya prosesor dual-core Snapdragon yang baru diumumkan satu bulan yang lalu.

Angel Lelga Dibayar Mahal Oleh Malaysia

Angel Lelga Dibayar Mahal Oleh Malaysia. Angeliq alias Angel Lelga tak mau melewatkan momen tahun baru dengan berdiam diri di rumah. Di hari yang bertepatan dengan hari ulang tahunnya itu, Angel mengisi acara di Malaysia.

"Aku baru pulang dari Kuala Lumpur semalam. Aku dua hari disana karena ada acara tahun baru untuk WNI disana dan aku nyanyi. Sudah tiga kali berturut-turut aku mengisi acara tahun baru di luar negeri. Tahun kemarin, aku ke Hong Kong menghibur TKI di sana," ujarnya saat dihubungi wartawan, Minggu (2/1/2011).

Mantan istri raja dangdut Rhoma Irama ini tak menampik, pilihannya mengambil acara di luar negeri karena dibayar lebih tinggi. Apalagi, kesempatan manggung di luar negeri sengaja dimanfaatkan untuk berlibur.

"Mungkin karena honornya, alasan aku ambil tawaran itu. Selama masih ada rezeki, ya aku ambil dulu. Hitung-hitung aku sekalian liburan. Habis kerja, baru aku jalan-jalan," tuturnya.

Untuk menikmati hasil kerja kerasnya di tahun lalu, bintang film Rintihan Kuntilanak Perawan ini ingin menikmati liburan ke Singapura dan Thailand.

"Rencananya pertengahan Januari aku mau keliling Singapura dan Thailand. Makanya kerja dulu sekarang, nabung buat belanja di luar negeri. Aku orangnya suka kerja keras. Makanya aku tidak putus asa dan alhamdulillah ada hasilnya," tandasnya.(OkeZone)

Minggu, 02 Januari 2011

Selamat Datang Di Situs Magazine Indonesia

Mungkin terlihat aneh dengan blog ini. Dengan hanya bermodal satu buah artikel pembuka. Tapi semua penampilan sudah sangat meyakinkan. Padahal satu artikel ini aku buat selang beberapa jam blog MagIndo ini dibuat. Memang tidak lama karena selain newbie dalam ngeblog aku juga nggak tahu lagi pada hal apa yang harus aku ubah. Aku hanya memberikan beberapa fasilitas tambahan yang aku rasa perlu. Meski pun itu nggak menjamin pada saatnya nanti situs ini akan mulai kebanjiran pengunjung.

Sebelumnya terima kasih banyak buat yang sudah datang ke situs ini meski pun situs ini masih dalam sesi perbaikan dan penataan. Namun dalam waktu dekat situs ini sudah akan mulai beroperasi seperti layaknya blog lain. Dengan memeberikan berbagai berita terkini yang mungkin bisa memberikan Anda hiburan, pengetahuan, informasi gaya hidup serta informasi teknologi terbaru. Semua akan saya rangkum dalam satu buah blog untuk memberikan Anda yang terbaik. Jika Anda juga seorang blogger maka kita bisa saling tukar link atau pun saling blogwalking. Semoga pada saatnya nanti situs ini akan memberikan sumbangsih buat para netter di dalam mencari sebuah informasi.

Terima kasih atas kunjungannya

Admin MagIndo